11 April 2020

Selamat Jalan Glenn Fredly

Gua termasuk salah satu penggemarnya Glenn Fredly. Mungkin bukan penggemar berat yang harus selalu hadir setiap dia manggung, atau yang rajin koleksi CDnya, tapi yang jelas gua suka sama suara khasnya dan lagu-lagu ciptaannya.

Beberapa lagunya Glenn Fredly hadir dalam moment-moment penting di hidup gua.

Ada lagu Januari yang gua mainkan waktu audisi jadi guru piano. Saat itu ketika gua diminta memainkan satu lagu pop, tanpa pikir panjang lagu Januari langsung muncul di kepala. Dan memang pada saat itu, lagu Januari lagi hits-hitsnya.

Ada juga lagu Malaikat Juga Tahu yang gua cover bersama pacar (yang sekarang jadi suami) di rumah waktu dia lagi ngapel. Dengan gua bisa main piano dan si pacar bisa nyanyi, kami berniat mengcover banyak lagu-lagu untuk kemudian diupload ke youtube. Dan lagu Malaikat Juga Tahu jadi lagu pertama yang kami cover.

Ada lagu Terang yang gua mainkan bersama teman-teman band di gereja pada saat perayaan natal. Lalu di acara gereja yang lain, kami juga memainkan lagu Karena Cinta yang juga lagu ciptaannya Glenn Fredly.

Dan terakhir ada lagu You're My Everything yang dinyanyikan sahabat-sahabat kami pada saat resepsi pernikahan gua dan suami.

Rabu malam lalu, gua shock waktu mendengar kabar kepergian musisi favorit gua. Sungguh berharap kabar berita itu hanya hoax, tapi sayangnya itu semua benar. Dan gua langsung berasa sedih banget. Baru kali ini gua merasa sedih dan hampir nangis waktu mendengar kabar meninggalnya seorang artis. Siapa sangka penampilannya bersama trio lestari di Galeri Indonesia Kaya 5 tahun lalu jadi penampilan terakhir yang gua tonton secara live.

Glenn Fredly memang lebih dari sekedar artis buat gua. Lagu-lagunya telah banyak mewarnai hari-hari gua dan banyak orang lainnya. 

Selamat jalan Glenn Fredly. Terima kasih karena telah banyak menghadirkan karya musik yang indah buat kami para penggemarmu.

Foto ini gua ambil 9 tahun lalu waktu dia lagi manggung di Citraland.

Dan dalam rangka mengenang Glenn Fredly, playlist spotify gua minggu ini isinya lagu-lagu Glenn semua. Hiks....

8 comments:

  1. Baru sadar.

    Orang yang soundtrack hidupnya lagu Glenn kayaknya lebih banyak daripada yang kubayangi, ya, Mel, makanya dia pasti bakal abadi :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya bener de, makanya banyak walaupun uda tiada, tapi dia pasti bakal dikenang terus...

      Delete
  2. Setujuuu! aku juga sedih ampe nangis syok gak percaya, ampe aku kira hoax dan udah pengen ngomelin yg bikin berita gitu. Mana baru merid dan anaknya lahir, huhu. Lagu2 Glenn fredly itu kita pada zaman nya banget yaa. Aku juga suka yang album christmas terang itu, huhu.

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya aku kira juga hoax, tapi ternyata bener. hiks...

      Delete
  3. RIP glenn fredly! gua juga pas denger sampe kaget...

    ReplyDelete
  4. Sedih banget Mel, biarpun bukan fans nya, tapi lagu2nya kan memang enak2 dan memang terbukti beliau orang baik yang banyak dicintai orang banyak

    ReplyDelete

Your comments make me happy. Thank you ^___^

< > Home
Powered by Blogger.
emerge © , All Rights Reserved. BLOG DESIGN BY Sadaf F K.